Cara Mempercepat Laptop Lemot Akibat File Sampah dan Virus Malware


 

Hapeindo.id – Bagi sobat hape yang mempunyai laptop yang sudah mulai lemot, tidak optimal, sering bluescreen itu semua tanda nya laptop sedang dalam kondisi yang sudah mulai crash atau rusak. perlu sobat ketahui jika kita tidak memperhatikan kesehatan laptop kita, kemungkinan terbesar laptop kita akan cepat rusak dan laptop tidak akan bisa digunakan kembali.

mengatasi masalah crash pada laptop sudah pernah mimin bahas diartikel sebelumnya. namun pada artikel kali ini mimin akan mengupdate cara mengatasi laptop lemot di windows 10 dengan cara menghapus file sampah dan melakukan sedikit setting agar laptop kembali optimal.


Cara Mengatasi Windows 10 yang Mulai Lemot

Dengan mengikuti beberapa trik dibawah ini, mimin harap laptop kalian bisa terhindar dari kerusakan yang lebih tidak diinginkan. silahkan kalian terapkan tips dibawah ini :


1. Hapus Software yang Tidak Terpakai

Salah satu penyebab laptop kita crash atau kadang lemot karena kita terlalu banyak menginstall software atau aplikasi di laptop kita, sehingga hal itu menyebabkan penyimpanan pada laptop kita menjadi cepat penuh, tentu saja ini akan membuat kinerja laptop menjadi lambat.

apalagi laptop kita masih menggunakan Hardisk, hal ini justru akan merusak hardisk pada laptop kita. solusi untuk mengatasi hal ini adalah dengan menghapus software yang jarang kita pakai namun sudah terinstall di laptop kita.


2. Hapus File di Folder Temp

Terkadang ada beberapa file yang bisa mengakibatkan laptop mulai lambat atau membuat laptop not responding. hal ini disebabkan karena ada beberapa file yang menumpuk disuatu folder yaitu di folder temp. 

cara mengatasi hal ini dengan cara menghapus file-file sampah tersebut di folder temp. untuk cara nya silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini :

  • Pertama, Tekan kombinasi pada keyboard windows + R, setelah muncul tampilan RUN ketikkan Temp lalu enter.
  • Pada folder Temp ini akan ada banyak sekali file sampah.
  • Segera kalian hapus dengan cara tekan kombinasi di keyboard CTRL + A dan delete/hapus 
  • Selesai, lakukan cara ini setiap 1 hari sekali setiap kalian membuka laptop.


3. Hapus File Sampah di Folder %Temp%

File sampah yang akan kita hapus selanjutnya ada di folder %Temp%, dimana folder ini juga perlu kita hapus secara rutin agar kinerja laptop menjadi ringan. untuk cara menghapus nya silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini :

  • Pertama, ketikkan di keyboard Windows + R lalu ketik %Temp% kemudian enter.
  • Pada folder ini silahkan kalian delete semua file dengan cara CTRL + A kemudian delete.
  • Lakukan hapus file di folder %temp% ini secara rutin sama seperti folder temp.
  • Selesai.

 

4.  Hapus FIle Sampah di Folder Prefetch

Selanjutnya kita akan menghapus file sampah yang ada difolder Prefetch, langkah nya cukup sama seperti kita menghapus file di folder temp dan %temp%. untuk langkah-langkah nya ikuti cara berikut ini  :

  • Pertama, Tekan pada keyboard Windows + R kemudian ketik Prefetch lalu enter.
  • Setelah masuk ke folder prefetch silahkan hapus semua file yang ada di folder ini.
  • Selesai, hapus file di folder prefetch ini secara rutin. 


5. Matikan Aplikasi yang Berjalan di Latar Belakang

Biasanya software atau aplikasi yang kalian install biasa nya berjalan dilatar belakang, sehingga hal ini bisa menyebabkan laptop kita bisa lemot. untuk cara mematikan software yang berjalan dilatar belakang silahkan ikuti langkah berikut ini:

  • Pertama, tekan kombinasi di keyboard Windows + R
  • Kemudian Ketik Msconfig lalu enter
  • Setelah masuk ke tampilan ms config kalian bisa langsung mendisable aplikasi yang sering berjalan di latar belakang

 

6. Lakukan Install Ulang

 
Langkah terakhir jika laptop kita sudah mulai lemot, lakukan install ulang laptop untuk menghapus semua bug yang berjalan. untuk hal ini kalian perlu bantuan teknisi ahli, supaya data-data kalian aman saat dilakukan prosess install ulang.
 
 
Jika kalian masih bingung cara menghapus file sampah tersebut, silahkan tonton video kami berikut ini :
 

Tinggalkan komentar